Jumat, 15 Agustus 2008, kami rombongan pegawai PUSLIT BIOTEKNOLOGI LIPI yang berjumlah 20 orang, diberi fasilitas untuk refreshing ke kebun raya Cibodas kabupaten Cianjur. Buat saya ini untuk ketiga kalinya menginjakkan kaki di Objek wisata yang tak kalah indah dan asrinya dengan kebun raya Bogor yang lebih terkenal. Selain iklim yang sama dengan iklim Puncak , di kebun raya Cibodas terdapat sebuah objek wisata menarik yaitu Air terjun yang bisa ditempuh hanya dengan berjalan kaki. Tentu saja kami bertekad ke sana, apalagi banyak dari anggota rombongan belum pernah melihat keindahan Curug Cibodas ini. Lelah dan letih karena perjalanan yang berbatu & naik turun, segera terobati begitu suara gemericik air mulai terdengar. Objek wisata air terjun Cibodas ternyata salah satu tempat favorit bagi pengunjung kebun ini. Hari jumat yang merupakan hari kerja saja, cukup banyak pengunjung datang dan pergi ke tempat ini, apalagi kalau hari libur, tak terbayangkan penuhnya dengan pengunjung yang ingin bersenang-senang di sini. Dalam hati saya bersyukur datang bukan pada hari libur, sehingga masih bisa menikmati keindahan tanpa harus berebutan dengan pengunjung lain yang ingin sekedar menceburkan kaki ke dalam genangan airnya.
Tidak terasa sudah 2 jam lamanya kami bermain & berfoto. Puas menikmati dinginnya air & mngambil foto, akhirnya rombongan kembali menuju tempat berkumpul semula (pool bus wisata). Masih ada setengah hari buat beraktivitas di kantor, jadi kami memutuskan kembali ke kantor di Jl. Raya Bogor Km 46 Cibinong, yang bisa ditempuh hanya 1 jam perjalanan saja dari Kebun raya Cibodas. (28/8/08)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar